Kinerja Kajari Batu Bara Terkait Penanganan Korupsi Dana Desa Gunung Rante Mendapat Sorotan Masyarakat
Kasatnews.id , Batu Bara – Menanggapi penanganan dugaan korupsi yang ditangani oleh Kejaksaan Negeri Batu Bara terkait Pengelolaan Anggaran Dana Desa (DD) Gunung Rantai, Kec. Talawi, Kabupaten Batu Bara yang dilaporkan masyarakat ke Kejari Batu Bara tertanggal 24 Januari 2022 tentang kegiatan Pembangunan Jembatan Titi plat beton T.A 2021, Penyuluh Anti Korupsi Hermansyah Putra Hasibuan menanggapi hal tersebut dan menyarankan Kejaksaan Negeri Batu Bara melakukan verifikasi, telaah, dan menganalisis materi terkait dugaan korupsi tersebut dan melakukan penyelidikan. Kamis (3/3/2022)
Selanjutnya ia juga menyarankan untuk melakukan koordinasi dengan BPKP Perwakilan Provinsi Sumatera Utara untuk Audit Investigatif yaitu Audit Dengan Tujuan Tertentu (ADTT) untuk menentukan ada atau tidaknya kecurangan dalam pelaksanaan kegiatan tersebut yang berpotensi peristiwa korupsi.
Selain itu, Adapun terkait dengan audit reguler yang dilakukan oleh Inspektorat merupakan audit general yang tidak dapat mengungkap secara khusus sebuah peristiwa, maka diperlukan audit investigatif terkait kegiatan Pengelolaan Anggaran Dana Desa (DD) tersebut.
Selanjutnya jika ditemukan indikasi dan unsur sebagaimana Pasal 3 UU Nomor 20/2001 jo UU Nomor 31/1999 Tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi, terkait dengan Pengelolaan Anggaran Dana Desa (DD) Desa Gunung Rantai TA.2021 yang sedang ditangani oleh Kejaksaan Negeri Batu Bara, maka dapat dilakukan penanganan ke tahap selanjutnya.
Unsur yang dimaksud dengan Pasal 3 tersebut yaitu Unsur Setiap orang; Unsur Dengan tujuan menguntungkan diri sendiri atau orang lain atau suatu korporasi; Unsur menyalahgunakan kewenangan, kesempatan atau sarana yang ada padanya karena jabatan atau kedudukan; Unsur Dapat merugikan keuangan negara atau perekonomian negara.
Di saat yang sama, Pemuda Bersatu Batu Bara (PBB) dan Aliansi Pers Batu Bara (APBB) akan melakukan investigatif eksternal terkait dugaan Korupsi (Mark-Up) Dana Desa Gunung Rante terkait pembangunan jembatan Titi plat beton T.a 2021, hingga tidak menutup kemungkinan dalam waktu dekat ini akan menggelar aksi damai di beberapa instansi terkait dalam penanganan supremasi hukum di Kab. Batubara.
(As/BB)