Bupati Zahir Melayat Ke Rumah Duka Wafatnya PNS Lingkungan Pemkab. Batu Bara
Kasatnews.id , Batu Bara – Bupati Batu Bara Ir. H. Zahir, M.AP bersama Sekda H. Sakti Alam Siregar, Kabag Tata Pemerintahan (Tapem) Yasser, Kabag Kesra Adenan Haris melayat kerumah Almh. Erna Kartika Sari, S.Sos, M.Si, yang beralamat di Desa tinggi raja Kecamatan Tinggi Raja Kabupaten Asahan. Jum’at (04/03/2022).
Almarhumah tutup usia 39 tahun. Meninggal jam 04.00 WIB hari Jum’at (04/03/2022).
Almarhumah merupakan Pegawai Negeri Sipil (PNS) Bagian Tata Pemerintahan Sekretariat Daerah Pemerintah Kabupaten Batu Bara.
” Saya dan mewakili seluruh PNS Kabupaten Batu Bara mengucapkan Innalillahi wainnailaihi raji’un. Turut berdukacita atas meninggalnya almarhumah Erna Kartika, semoga hendak nya Almh wafat dalam keadaan Husnul Qotimah, Aamiin.
“Almarhumah ini pinter, baik dan rajin. Kepulangan almarhumah ini merupakan janji manusia kepada Sang Pencipta Allah SWT. Bagi keluarga yang ditinggalkan, diberikan ketabahan dan keikhlasan dalam menghadapi cobaan ini.” Ujar Bupati Batu Bara Zahir
Sementara dari keluarga duka ahli bait mengucapkan terima kasih atas kunjungan Bupati Batubara dan rombongan atas segala perhatian yang di berikan.
(As/BB)